--> Skip to main content
Menu

Perbedaan IQ Dan EQ, Mana Yang Lebih Penting?

Tentunya setiap orang tua akan menginginkan anaknya bisa tumbuh cerdas. Tetapi orang tua seringkali melihat kecerdasan seorang anak hanya dari segi nilai akademis atau nilai IQnya saja. Padalah, sebenarnya kecerdasan itu mempunyai beragam pengertian. Dua diantara beragam pengertian kecerdasan akan kami bahas lebih lanjut pada artikel ini yaitu tentang pengertian kecerdasan Intelektual (IQ) dan pengertian kecerdasan emosional (EQ).

Perbedaan IQ Dan EQ

Pengertian IQ (Intelligence Quotient)

Pengertian IQ adalah suatu kemampuan yang dimiliki oleh seseorang dalam menalar, memahami suatu gagasan, belajar, berpikir, memecahkan masalah, dan merencanakan suatu hal. Kecerdasan IQ biasanya digunakan untuk memecahkan masalah melalui penalaran atau melibatkan logika.

Pengertian EQ (Emotional Quotient)

Pengertian EQ adalah suatu kemampuan yang dimiliki oleh seseorang dalam hal mengenali, mengendalikan, dan mengatur emosi serta perasaan, baik itu perasaan yang ada dalam diri sendiri maupun perasaan orang lain. Kecerdasan EQ dapat memberikan kesadaran akan adanya rasa empati, cinta, kemampuan memotivasi diri, kemampuan ketika menghadapi kesedihan maupun kegembiraan dengan tepat.

Lalu, apakah perbedaan antara IQ dan EQ hanya terbatas pada kecerdasan intelektual dan kecerdasan emosional saja? Tentu saja tidak. Melalui artikel ini, kamu akan memahami perbedaan antara IQ dan EQ. Selain itu, di sini juga akan kami ulas mengapa EQ tidak kalah pentingnya dengan IQ.

Perbedaan IQ Dan EQ

Adapun beberapa perbedaan IQ dan EQ adalah sebagai berikut ini.

1. IQ= Bawaan sejak lahir, EQ= pengaruh lingkungan

IQ merupakan kecerdasan bawaan sejak lahir, dimana kecerdasan intelektual seseorang akan dapat terasah melalui berbagai ilmu pengetahuan yang didapatnya selama belajar di berbagai jalur pendidikan. Sementara EQ merupakan kecerdasan yang dapat berkembang seiring dengan pertumbuhan psikis. Perkembangan EQ bisa dipengaruhi oleh faktor lingkungan dimana faktor ini akan mendukung kecerdasan emosional anak menjadi lebih terarah.

2. Ciri khas IQ= Logika, EQ= Empati

IQ adalah kemampuan intelektual yang dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah dengan unsur-unsur matematik atau logika. Sedangkan EQ adalah suatu kemampuan yang dapat digunakan untuk menghadapi masalah dengan pertimbangan emosi, rasa empati untuk dapat menempatkan diri dalam suatu kondisi tertentu, sebelum akhirnya membuat suatu keputusan.

3. IQ= Pandai dalam hal Angka, EQ= pandai Bersosialisasi

Seseorang yang memiliki IQ tinggi akan memiliki kemamapuan lebih dalam hal menyelesaikan sesuatu yang memerlukan analisis data matematis. Sementara seseorang yang memiliki EQ tinggi akan memiliki kemampuan lebih dalam hal bersosialisasi, sehingga membuatnya lebih mudah dekat dengan orang-orang yang ada di sekitarnya.

4. IQ= individual, EQ= kerjasama

Seseorang yang memiliki IQ tinggi akan lebih cenderung bisa sukses secara individual, dimana hal ini dapat terlihat dari kecerdasannya secara akademis. Sedangkan seseorang yang memiliki EQ tinggi akan bisa sukses dengan pendekatannya dengan orang-orang yang ada disekitarnya, sehingga orang yang memiliki EQ tinggi akan lebih mudah dalam hal bekerja sama.

Antara IQ dan EQ, Mana Yang Lebih Penting?

Kedua jenis kecerdasan tersebut tidak dapat dipisahkan, sehingga apabila ditanya mana yang paling penting di antara IQ dan EQ? Bisa dibilang bahwa IQ dan EQ, keduanya sama-sama penting. Daripada memilih salah satu mana yang penting, mengapa tidak memiliki keduanya? Karena jika memiliki kecerdasan intelektual dan kecerdasan emosional akan sangat membantu dalam mencapai kualitas hidup yang lebih baik. Sehingga jika kamu memiliki IQ dan EQ yang tinggi maka akan berpeluang besar untuk meraih kesuksesan.

Oh ya, bagi kamu yang ingin memahami lebih lanjut tentang hal yang kami sampaikan di atas kamu bisa membuka situs web Riliv, atau bisa juga download Aplikasi Riliv. Riliv merupakan aplikasi konseling dan meditasi online yang dapat diakses dengan mudah. Melalui riliv kamu akan belajar untuk meraih hidup lebih bahagia dari sekarang, dengan pendidikan karakter yang mengajarkan kemampuan bernalar kritis, menghormati adanya perbedaan, mengasah rasa empati dan kecerdasan sosial emosional.

Demikianlah penjelasan tentang perbedaan IQ dan EQ. Semoga penjelasan yang telah kami tulis dalam artikel ini dapat bermanfaat.