Apakah Memasang Antivirus di Ponsel Android itu Perlu?

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - September 01, 2023

Memansang antivirus di PC maupun laptop mungkin sudah menjadi hal yang umum, lalu bagaimana dengan ponsel android? Apakah memasang Antivirus Android itu perlu? Para pengguna ponsel android memang sebagian besar tidak berpikir bahwa ponsel yang dipakainya bisa saja mengalami masalah, bahkan sampai tidak bisa dipakai karena terkena virus.

Apakah Memasang Antivirus di Ponsel Android itu Perlu?

Bagi setiap perangkat baik itu komputer, laptop maupun ponsel, virus dapat menjadi sesuatu yang berbahaya. Selain dapat menyebabkan kerusakan pada perangkat tersebut, virus juga bisa mengancam keamanan data pribadiumu. Jadi, jika ponsel androidmu terkena virus maka bisa saja ponselmu mengalami masalah kerusakan hingga tidak bisa digunakan, bisa juga virus tersebut dirancang pembuatnya untuk mencuri data pribadi para pengguna ponsel android yang terkena virus tersebut.

Penyebab Ponsel Android Terkena Virus

Penyebab umum sebuah ponsel android dapat terkena virus yaitu karena beberapa hal berikut:

  • Mengunduh aplikasi sembarangan dari sumber yang tidak terpercaya lalu memasangnya di ponsel.
  • Pemasangan dan penggunaan aplikasi bajakan di ponsel android.
  • Memberikan izin informasi pribadi pada aplikasi android yang dipakai.
  • Jarang mengupdate aplikasi yang ada di ponsel android.
  • WiFi disetting selalu aktif secara otomatis.
  • Saling berbagi file dengan pengguna ponsel lain baik itu berbagi file video, music maupun file yang lain.
  • Sistem keamanan ponsel android tidak berfungsi dengan baik.
  • Tidak memasang antivirus.

Cara Mencegah dan Melindungi Ponsel Dari Virus

Cara mencegah ponsel android agar tidak terkena virus adalah dengan memastikan bahwa aplikasi yang dipasang adalah aplikasi yang berasal dari sumber terpercaya seperti Google Play Store. Apabila kamu sering memasang aplikasi dari sumber lain selain Google Play Store, maka sebaiknya ponselmu kamu pasangi antivirus terlebih dahulu. Dengan memasang antivirus android, maka ponsel androidmu akan lebih terlindungi dari serangan virus. Yang perlu diingat adalah pastikan kamu menginstall antivirus dari vendor yang terpercaya. Salah satu Antivirus Terbaik dan terpercaya adalah Protekzi - Super Antivirus buatan PT Gig Kita Bersama. Protekzi - Super Antivirus adalah sebuah aplikasi antivirus yang bisa memberi solusi perlindungan akan keamanan perangkat ponsel android yang kamu gunakan sehari-hari dengan menggunakan teknologi yang sangat canggih yang mampu melindungi ponselmu dari berbagai ancaman virus, adware, ransomware, malware, dan lain-lain sebagainya.

Kesimpulan

Apakah Memasang Antivirus di Ponsel Android itu Perlu? Jawabannya adalah perlu, supaya ponsel android yang kamu gunakan dapat terlindungi dari berbagai serangan virus yang bisa membuat ponsselmu rusak atau mengancam sistem keamanan data-data pribadimu.

Itulah penjelasan yang bisa kami tuliskan dalam postingqan ini. Semoga informasi yang telah kami tulis tersebut bisa memberi manfaat bagi kamu terutama yang memerlukan perlindungan dari virus yang membahayakan ponsel.

Postingan Terkait

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *