--> Skip to main content
Menu

Tanaman Indoor di Rumah Untuk Membersihkan Udara

Jakarta dikenal dengan area yang padat penduduk. Per 2020 ada sekitar 10,56 juta jiwa yang tinggal di kota metropolitan ini. Hal ini memicu banyak masalah seperti polusi udara dari kendaraan. Perumahan di Jakarta Barat, Jakarta Pusat dan beberapa titik di Jakarta memang rawan polusi. Hal ini tentu membuat kamu yang tinggal di ibu kota harus berpikir keras mencari solusi untuk menurunkan efek polusi di area tempat tinggal.

Tanaman Indoor di Rumah Untuk Membersihkan Udara

Beberapa solusi yang bisa diambil adalah dengan mengurangi penggunaan kendaraan, menanam pohon di sekitar rumah dan meletakkan tanaman indoor untuk membersihkan udara. Meletakkan tanaman indoor sudah banyak diaplikasikan oleh masyarakat dunia. Kegiatan ini selain bisa membersihkan ruangan juga bisa mempercantik isi rumah. Lalu, bagaimana tips meletakkan tanaman indoor dan apa saja jenis tanaman yang bisa ditaruh di dalam rumah, ya? Yuk kita simak penjelasan di bawah!

Tips Meletakkan Tanaman Indoor

Untuk meletakkan tanaman indoor di rumah kamu hanya perlu memastikan beberapa hal berikut. Yuk kita simak bersama!

Pilih tanaman yang tidak memerlukan banyak air atau sinar matahari

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah memilih tanaman. Kamu harus memilih tanaman yang tidak terlalu banyak membutuhkan air dan cahaya matahari. Tanaman yang sesuai untuk di dalam rumah misalnya dari keluarga kaktus.

Gunakan pot untuk ruangan di dalam rumah

Untuk menanam tanaman di dalam rumah, pastikan kamu memilih pot yang sesuai. Hindari menggunakan pot yang berbahan semen atau keramik karena bisa merusak lantai. Pilih pot yang terbuat dari bahan plastik lalu masukkan ke dalam keranjang rotan untuk melindungi lantai. Hal ini selain mengamankan lantai juga mempercantik ruangan di dalam rumah.

Atur jadwal penyiraman tanaman

Selanjutnya adalah kamu harus mengatur penyiraman tanaman. Bahkan, tanaman dari keluarga kaktus pun memerlukan air sehingga kamu harus paham betul kapan harus memberikan air ke tanaman di dalam rumah.

Letakkan di pojok ruangan dekat jendela

Agar tanaman tetap terkena paparan angin, kamu bisa meletakkannya di dekat jendela. Hal ini bisa mempermudah tanaman agar tetap dekat dengan sumber cahaya.

Jenis Tanaman Indoor yang Baik untuk di Rumah

Setelah kamu mengetahui tips menanam tanaman indoor, berikut ini ada beberapa tanaman yang bisa kamu tanam di dalam rumah. Yuk kita simak bersama!

Tanaman Lidah Mertua

Siapa sih yang tidak tahu tanaman lidah mertua? Ya, tanaman ini cukup disukai oleh banyak orang saat ini. Tanaman ini semakin populer ketika banyak digunakan di kafe dan juga area perumahan. Selain itu banyak juga yang mempromosikan tanaman ini di media sosial sehingga popularitasnya semakin meningkat. Kamu cukup meletakkan tanaman ini di dalam pot, lalu bisa dipajang di atas meja atau di atas lantai.

Peace Lily

Peace Lily mempunyai karakter yaitu daun putih yang berada di ujung tanaman. Selain itu ada bunga yang akan mekar jika perawatannya benar. Nah, bagi kamu yang ingin meletakkan tanaman ini di dalam rumah, pastikan kamu memperhatikan asupan sinar matahari dan air dari peace lily. Selain itu lakukan pemangkasan dengan tepat agar tanaman berbunga indah.

Lidah Buaya

Lidah buaya sering juga kita sebut dengan Aloe Vera. Tanaman ini mempunyai bentuk yang panjang, tebal dan memiliki daging bergetah di dalam daunnya. Selain itu, lidah buaya juga memiliki duri di pinggiran daun. Tanaman ini sering digunakan untuk bahan baku sampo. Selain itu tanaman ini juga bisa menjadi tanaman hias yang bisa diletakkan di atas meja.

Kaktus

Kaktus sudah terkenal memiliki kekuatan untuk bertahan di area kering. Oleh karena itu banyak kafe, perkantoran dan hotel yang meletakkan tanaman kaktus sebagai hiasan indoor. Kamu pun bisa menggunakan tanaman kaktus di dalam rumah. Saat ini banyak jenis kaktus dengan bentuk beragam yang sengaja dibudidayakan untuk tanaman hias. Tanaman kaktus pun sering digunakan sebagai ornamen pada rumah dijual di jakarta barat atau di show unit sebagai penghias.

Bagaimana, cukup informatif bukan? Semoga informasi di atas bisa menjadi inspirasi kamu memilih tanaman indoor ya!