--> Skip to main content
Menu

Pengertian Kedutan Dan Penyebab Kedutan Pada Tubuh

Kedutan dapat dialami oleh siapa saja baik itu anak SD, SMP, SMA, bahkan seorang Lulusan diploma juga bisa mengalami kedutan. Nah apa itu kedutan? Mungkin teman-teman pernah mengalami kedutan namun belum tahu definisi kedutan itu bagiamana dan apa saja yang menyebabkan tubuh mengalami kedutan. Untuk itu dalam artikel ini akan kami jelaskan tentang pengertian kedutan dan penyebab kedutan pada tubuh.

Pengertian Kedutan Dan Penyebab Kedutan Pada Tubuh

Pengertian Kedutan

Kedutan adalah suatu suatu kondisi yang menandakan terjadinya kontraksi saraf ringan di otak. Kemudian, kontraksi ini akan menghasilkan aliran listrik dan dialirkan menuju ke bagian-bagian tubuh tertentu sehingga dapat memicu terjadinya penyempitan pembuluh. Kemudian, tahap selanjutnya aliran darah yang terhambat dapat memaksa otot untuk bergerak secara naik turun, sehingga terciptalah gerakan yang selama ini dikenal dengan istilah kedutan.

Dilihat dari sisi spiritualis, kedutan tidak hanya dianggap sebagai suatu gejala kesehatan yang biasa. Namun, kedutan juga dapat diartikan sebagai sebuah pertanda atau kode alam akan terjadinya kejadian tertentu di hari-hari yang akan datang. Terdapat lebih dari 101 Arti Kedutan berdasarkan bagian tubuh yang mengalami kedutan, orang-orang zaman dulu telah memiliki catatan yang mereka tulis melalui pembuktian dari hal-hal atau kejadian-kejadian yang telah mereka alami setelah mengalami kedutan.

Penyebab Kedutan Pada Tubuh

Terjadinya kedutan pada tubuh, tentunya ada sesuatu yang menjadi penyebabnya. Adapun beberapa penyebab kedutan pada tubuh diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Terlalu seiring merasa cemas, gugup dan stress

Ketika tubuh sedang cemas, gugup dan stress maka dapat merangsang reaksi pada saraf yang tidak menentu. Nah, inilah yang dapat memicu terjadinya kedutan pada tubuh. Kemudian, setelah rasa cemas, gugup dan stress yang anda alami mereda, maka kedutan akan hilang sendiri secara berangsur-angsur.

2. Dehidrasi

Jika kedutan terjadi di area lengan, torso dan kaki ini kemungkinan terjadi karena mengalami dehidrasi. Saraf yang terhubung dengan otot tidak mendapatkan asupan air dan sodium yang cukup, sehingga saraf-saraf tersebut menjadi lebih sensitif dan bisa berkontraksi secara tiba-tiba.

3. Kekurangan nutrisi tertentu

Kurangnya asupan nutrisi tertentu juga dapat memicu otot-otot berkedut secara tidak terkendali, terutama pada bagian kelopak mata, tangan dan betis. Biasanya seseorang yang sering mengalami kedutan pada area tersebut karena kekurangan vitamin B6, Vitamin B12, Vitamin D dan mineral.

4. Terlalu banyak mengkonsumsi kafein

Minuman yang mengandung kafein seperti kopi atau minuman berenergi dapat memicu terjadinya kedutan. Hal tersebut karena kandungan kafein merupakan zat stimulasi yang dapat memberikan efek samping. Bagi tubuh yang sensitif terhadap kafein, maka otot-otot tubuh bisa mengalami reaksi dengan berkontraksi di luar perintah.

5. Merokok dan vaping (rokok elektrik)

Kandungan nikoton yang terdapat pada rokok dapat mengganggu sistem neurotransmiter pada otak. Nah inilah yang menyebabkan seorang yang sering merokok dapat mengalami kedutan. Perlu diketahui, Neurotransmiter merupakan senyawa alami yang tugasnya mengirimkan informasi pada sel saraf. Gangguan yang terjadi pada neurotransmitter dapat menyebabkan perintah yang diterima oleh otot mengalami kekacauan.

6. Berolahraga atau beraktivitas fisik

Pemanasan atau peregangan otot yang kurang sempurna saat berolahraga dapat menyebabkan keduatan. Selain itu kedutan setelah berolah raga juga dapat terjadi karena kekurangan elektrolit.

7. Kurang istirahat

Kurangnya istirahat juga dapat membuat otot menjadi sering berkedut terutama pada bagian kelopak mata. Penyebabkanya adalah jumlah neurotransmiter yang diproduksi otak tidak stabil karena kurang tidur atau istirahat. Akibatnya, terjadilah gangguan pada perintah yang diterima saraf otot.

Demikianlah penjelasan yang dapat kami tuliskan tentang pengertian kedutan dan penyebab kedutan pada tubuh, semoga dapat bermanfaat.