--> Skip to main content
Menu

Pengertian Seserahan Pernikahan Dan Contohnya

Pernikahan merupakan peristiwa bersejarah yang mewarnai dalam kehidupan manusia. Dengan menjalani pernikahan, maka seseorang akan mulai menjalani kehidupan yang lebih serius dan menantang. Salah satu yang perlu dipersiapkan untuk menjalani pernikahan adalah seserahan pernikahan. Nah, apa itu seserahan pernikahan? Bagi kamu yang belum tahu apa itu seserahan pernikahan maka pada pembahasan kali ini kamu bisa menyimak penjelasan tentang pengertian seserahan pernikahan dan contoh apa saja seserahan pernikahan itu.

Pengertian Seserahan Pernikahan Dan Contohnya

Pengertian Seserahan Pernikahan

Arti seserahan pernikahan adalah simbol bahwa calon pengantin pria sanggup atau mampu untuk mencukupi atau menafkahi calon istri dengan baik setelah pernikahan. Simbol dari seserahan tersebut berupa kebutuhan tubuh dari yang paling atas hingga bawah. Barang-barang yang dibawa untuk seserahan, memiliki makna dan doa untuk kesejahteraan bagi calon mempelai di kehidupan mendatang.

Pengertian seserahan pernikahan, secara etimologi seserahan berasal dari kata serah yang artinya adalah menyerahkan. Kata serah mendapatkan imbuhan -an menjadi serahan yang berarti sesuatu yang diserahkan. Sedangkan secara terminologi seserahan adalah menyerahkan sejumlah barang yang berupa alat perlengkapan rumah tangga.

Contoh seserahan pernikahan

Apa saja seserahan pernikahan? Biasanya seserahan pernikahan berupa barang kebutuhan pribadi untuk calon mempelai wanita yang akan digunakan setelah berumah tangga. Dalam menentukan barang apa saja yang akan dipilih untuk seserahan, kedua belah pihak calon pengantin biasanya akan melakukan diskusi terlebih dahulu untuk menentukan barang seserahan yang tepat sesuai kebutuhan. Nah, berikut ini adalah beberapa contoh seserahan pernikahan lengkap secara umum yang kami rangkum dari Seserahan Pernikahan Tegal.

1. Al-Qur’an dan seperangkat alat sholat

Bagi pasangan yang beragama Islam, kitab suci Al-Qur’an dan seperangkat alat sholat merupakan benda wajib yang dijadikan sebagai seserahan. Seserahan ini sebagai simbol pernikahan yang dilakukan harus bertumpu pada nilai-nilai agama.

2. Setelan Pakaian

Ada berbagai macam jenis setelan pakaian yang dapat diberikan oleh pihak laki-laki kepada pihak perempuan, misalnya setelan pakaian kerja, pakaian tidur dan pakaian dalam. Simbol dari seserahan ini yaitu harapan supaya rahasia rumah tangga pasangan bisa disimpan dengan baik.

3. Alas Kaki

Ada beragam jenis alas kaki yang dapat dijadikan seserahan diantaranya yaitu sandal, sepatu, selop, heels atau jenis alas kaki lainnya. Simbol dari seserahan sepasang alas kaki adalah agar kedua belah belah pihak bisa menjalani kehidupannya yang baru secara beriringan dan mantap di jalan yang benar.

4. Makanan Tradisional

Makanan tradisional yang dipilih untuk seserahan biasanya mempunyai tekstur yang basah dan lengket, misalnya kue lapis, jenang, lemper, roti buaya, atau jenis kue tradisional yang lainnya. Simbol dari memberikan seserahan ini yaitu diharapkan agar pasangan yang akan menikah bisa selalu lengket hingga akhir hayat, dan silaturahmi antara kedua keluarga bisa baik selamanya.

Itulah 4 rekomendasi seserahan dalam pernikahan yang dapat dijadikan sebagai pilihan untuk diberikan kepada pasangan. Benda-benda seserahan umumnya di tata ke dalam kotak khusus dan dihias dengan cantik dan menarik.

Nah, bagi anda yang butuh jasa seserahan maupun hantaran pernikahan bisa buka halaman Hantaran Pernikahan Tegal, karena dapat membantu anda dalam memberikan seserahan terbaik dan tercantik untuk pasangan anda. Anda dapat memilih desain maupun benda seserahan pernikahan sesuai dengan kebutuhan anda.

Demikian penjelasan yang dapat kami tuliskan tentang pengertian seserahan dalam pernikahan dan juga contohnya, semoga penjelasan di atas dapat bermanfaat.