--> Skip to main content
Menu

Pengertian IPAS, Contoh dan Karakteristiknya

Mata pelajaran IPAS yang ada di setiap sekolah selama ini mungkin dianggap sebagai mata pelajaran baru. Maka dari itulah tidak heran apabila ada yang bertanya tentang apa pengertian IPAS dan beberapa hal yang terkait dengan IPAS. Nah, dalam pembahasan kali ini akan kami bagikan informasi tentang pengertian IPAS, contoh dan karakteristiknya yang kami rangkum dari situs ilmudes. Oke langsung saja, simak penjelasannya berikut ini.

Pengertian IPAS

Pengertian IPAS

IPAS merupakan singkatan dari Pengetahuan Alam dan Sosial. IPAS ini menjadi mata pelajaran yang ada di setiap sekolah dan termasuk dalam kategori kurikulum Merdeka yang di dalamnya terdapat peleburan antara 2 mata pelajaran. Dua mata pelajaran tersebut yaitu IPA (Ilmu Pengetahuan Alam) dan IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial). Dapat dikatakan bahwa pelajaran IPAS ini membahas mengenai fenomena alam dan sosial yang terjadi pada lingkungan yang ada di sekitar kita.

Awal Mula Munculnya IPAS

Sebelumnya siswa sekolah telah mengenal beberapa hal terkait dengan KTSP sebelum masuk pada kurikulum Merdeka. Pada KTSP antara mata pelajaran IPA dan IPS diajarkan secara terpisah. Kemudian pada saat beranjak tahun 2013 terdapat sedikit perubahan mengenai mata pelajaran tersebut. Pada tahun 2013 kedua mata pelajaran tersebut diajarkan secara bersamaan tetapi dari sisi penilaian yang dibuat secara terpisah.

IPA dan IPS dengan model tersebut sebenarnya dapat diajarkan secara bersamaan dikarenakan mempunyai objek yang sama. Kedua pelajaran tersebut sama-sama mempelajari tentang berbagai hal yang terkait dengan lingkungan sekitar. IPA merupakan mata pelajaran yang utamanya berfokus membahas hal-hal yang terkait dengan kajian ilmiah tentang fenomena alam. Sementara untuk IPS lebih berfokus pada pembahasan yang berkaitan dengan kemasyarakatan. Dengan demikian pelajaran IPAS merupakan segala sesuatu yang membahas tentang fenomena alam dan juga konteks sosial.

Contoh IPAS

Contoh pelajaran IPAS dapat dilihat di modul ajar tentang manusia dan sumber daya alam. Umumnya bentuk pelajaran tersebut dapat diajarkan pada saat siswa sudah kelas tiga. Dalam pelajaran IPAS umumnya mempelajari tentang bagaimana fungsi dari pancaindra. Selain itu, siswa juga diajari hal-hal yang berhubungan dengan merawat dan menganalisa tentang kerusakan pancaindra. Kemudian dipelajaran juga tentang sesuatu yang harus dihindari supaya pancaindra tetap terjaga kesehatannya.

Sementara hal yang terkait dengan konteks sosial lebih cenderung membahas mengenai siklus makhluk hidup. Misalnya siklus yang membahas tentang kupu-kupu yang mulanya dari ulat mengalami metamorfosis berubah menjadi kupu-kupu. Dalam hal ini siswa harus dapat membuat bagan tentang siklus makhluk hidup.

Karakteristik IPAS

Tentunya setiap pelajaran itu mempunyai karakteristik tertentu dan hal tersebut berlaku juga untuk pelajaran IPAS. Terdapat beberapa karakteristik yang dapat menunjukan tentang pelajaran IPAS, diantaranya yaitu:

1. Dinamis

Pelajarannya bersifat dinamis karena membahas tentang alam. Sehingga pengetahuan dalam bidang ini akan terus mengalami perkembangan dari masa ke masa. Jadi seiring perkembangan zaman pelajaran ini akan mengikuti perkembangan yang ada.

2. Pendekatannya Holistik

Karakteristik pelajaran ini menggunakan pendekatan holistik. Maksudnya yaitu pendekatan ini lebih ke sudut pandang yang luas dan mempunyai keterkaitan dengan ilmu yang lain. Nantinya dari proses inilah para siswa dapat memperoleh pengetahuan baru.

Itulah penjelasan yang dapat kami tulis tentang pengertian IPAS, contoh dan karakteristiknya yang kami rangkum dari situs anak desa yang membahas pendidikan. Berdasarkan penjelasan di atas maka dapat disimpulkan bahwa IPAS adalah pelajaran yang membahas tentang alam dan konteks sosial yang merupakan peleburan antara 2 mata pelajaran yakni IPA dan IPS. Kedua pelajaran tersebut digabung karena mempunyai keterkaitan. Selain itu juga mempunyai karakteristik yang dinamis dengan pendekatan holistik.