Cara Melamar Kerja Impian dengan Baik dan Benar
Setelah lulus dari sekolah atau ketika keluar dari pekerjaan lama, Anda tentu ingin mendapatkan pekerjaan baru yang sesuai dengan impian. Dibutuhkan usaha yang keras yang sungguh-sungguh apabila memang Anda ingin mendapatkan pekerjaan baru. Ada beberapa cara melamar kerja impian dengan baik dan benar yang bisa Anda ikuti. Dengan begitu Anda bisa mendapatkan pekerjaan yang memang selama ini Anda incar.
Cara Melamar Kerja yang Baik dan Benar
Ketika ada lowongan pekerjaan, banyak orang yang berlomba-lomba untuk melamar pekerjaan tersebut. Ketatnya persaingan membuat banyak orang akhirnya merasa gagal sebelum bertarung. Jika memang Anda tertarik untuk melamar suatu lowongan pekerjaan, berikut ini adalah cara yang bisa Anda ikuti agar kemungkinan lolos semakin besar:
1. Surat Lamaran Pekerjaan atau Dokumen Lain Berformat PDF
Ketika ingin melamar pekerjaan, Anda akan diminta untuk mengirimkan surat lamaran pekerjaan serta berbagai macam dokumen oleh HRD. Jika Anda ingin lolos maka sebaiknya perhatikan file dokumen yang akan Anda kirim. Apabila perusahaan meminta untuk mengirimkan software melalui email, pastikan jika surat lamaran serta file atau dokumen lainnya berformat PDF.
Banyak pelamar yang masih menggunakan file berbentuk MS word. Hal ini dapat menyulitkan HRD karena file tidak rapi serta mudah berubah-ubah. Misalnya saja Anda mengirim file berupa MS word ketika dibuka dengan format lain maka file bisa saja berubah sehingga isinya tidak dapat dibaca.
Berbeda jika Anda mengirim file berupa PDF. File tersebut akan lebih rapi dan memudahkan HRD untuk membacanya. Tidak sulit untuk mengubah format file dari MS word ke PDF. Ada banyak software atau aplikasi yang bisa digunakan untuk mengubah format ke bentuk PDF. Selain itu aplikasi tersebut juga bisa Anda gunakan secara gratis. Jadi, tidak ada alasan lagi untuk tidak bisa mengubah format file dalam bentuk PDF.
2. Menyatukan Dokumen dalam Satu File
Selain itu, ketika ingin mengirim file PDF, Anda juga harus memperhatikan beberapa dokumen yang dibutuhkan agar mudah dibuka. Beberapa contoh dokumen yang sering diminta oleh perusahaan antara lain seperti CV, sertifikat keahlian, dan lain sebagainya.
Apabila Anda tidak menyatukan file tersebut, dikhawatirkan HRD kesulitan ketika mengunduh file sehingga tidak terbaca semuanya. Buatlah satu folder yang isinya beberapa dokumen sekaligus sehingga dapat dibuka dengan praktis.
3. Buat CV Berkualitas
Cara berikutnya yang bisa Anda lakukan agar mudah diterima oleh perusahaan adalah membuat CV yang berkualitas. Kualitas CV akan membuat HRD merasa tertarik untuk mempertimbangkan Anda sebagai calon karyawan. Ketika menuliskan CV, pastikan Anda menggunakan font yang formal seperti san-serif atau formal font.
Selain itu, berikan informasi mengenai posisi yang memang sedang Anda lamar. Jelaskan juga mengenai diri Anda akan tetapi pastikan tidak berlebihan dan memberikan informasi yang sebenar-benarnya.
4. Content pada Email Harus Diperhatikan
Banyak dari para pelamar pekerjaan yang ternyata masih belum memahami bagaimana cara mengirim lamaran melalui email. Ternyata dalam mengirim dokumen melalui email tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Penting sekali bagi Anda untuk mengisi body email dengan perkenalan sederhana atau dalam bahasa yang singkat untuk perusahaan yang akan dilamar lowongannya.
Jika Anda mengirim file tanpa mengisi body ibal dikhawatirkan HRD lebih mempertimbangkan pada pelamar yang membuat perkenalan singkat. Ketika membuat perkenalan, gunakan bahasa sederhana yang mudah dipahami dan tidak berlebihan. Selain itu, bahasa yang santun juga sangat penting agar karakter Anda semakin menambah penilaian HRD.
5. Baca Banyak Informasi Mengenai Lowongan
Cara berikutnya yang juga harus diperhatikan adalah jangan malas untuk mencari informasi mengenai loker (lowongan kerja) yang akan dilamar. Baca persyaratan secara seksama dan apabila Anda memang mampu memenuhi persyaratan tersebut, jangan merasa takut untuk berusaha.
Apabila ada pertanyaan mengenai lowongan pekerjaan tersebut, Anda juga bisa bertanya kepada HRD melalui nomor telepon yang tercantum. Pastikan Anda menghubungi saat jam kerja. Dengan begitu, Anda bisa membuat laporan pekerjaan terbaik dan mendapatkan respon yang positif.
Jika masih merasa bingung mengenai bagaimana cara untuk membuat lamaran serta CV yang berkualitas, jangan ragu untuk mencari referensi. Sangat penting untuk memperhatikan gaya bahasa serta isi dari surat lamaran serta CV yang dibuat. Jangan sampai, surat lamaran Anda kurang menarik karena persaingan sangatlah ketat.
Cara melamar pekerjaan di atas bisa Anda ikuti agar semakin mudah untuk mendapatkan pekerjaan impian. Membuat surat lamaran tidaklah sesulit yang Anda bayangkan. Anda bisa mendapatkan info lebih lengkap mengenai lamaran pekerjaan serta bagaimana cara membuat CV yang bagus di website www.cvmenarik.com. Akan ada banyak informasi menarik dan bermanfaat bagi Anda yang sedang berencana untuk melamar pekerjaan. Semoga informasi ini membantu Anda di manapun berada.