--> Skip to main content
Menu

Temukan Perbedaan Masing-Masing Tipe Model Mitsubishi Xpander

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - April 23, 2023

Banyak yang menganggap bahwa Mitsubishi Xpander adalah salah satu mobil idaman bagi sebagian orang. Desain yang sporty, keren, dan kekinian dianggap berbeda dengan mobil lain yang ada dalam kelasnya. Akan tetapi bagi mereka yang ingin membeli mobil Mitsubishi Xpander, terkadang bingung memilih varian yang ada. Ada banyak varian Mitsubishi Xpander yang bisa kamu lihat di situs mitsubishixpander.com. Nah, bagi kamu yang hendak membelinya kamu perlu temukan perbedaan masing-masing tipe model mitsubishi xpander, agar pilihan kamu bisa sesuai.

Temukan Perbedaan Masing-Masing Tipe Model Mitsubishi Xpander

Perbedaan Masing-Masing Tipe Model Mitsubishi Xpander

Terdapat berapa tipe Mitsubishi Xpander yang dijual di Indonesia, yang perlu kamu ketahui perbedaan dari masing-masing tipenya. Adapun perbedaannya yaitu sebagai berikut.

Mitsubishi Xpander Tipe GLX (MT)

Pada bagian grill depan Piano black dan belum terdapat fog lamp. Handle pintu dan spion memiliki warna seperti bodynya dengan dilengkapi lampu senin. Mitsubishi Xpander tipe ini masih single blower. Fitur spion elektrik, central door lock dan juga power window. Lingkar velg kaleng berukuran 15" ditambah dengan Plastik dop. Mempunyai jok yang berbahan fabrics dengan dilengkapi ISOFIX child restraint seat. Untuk MID/Speedometernya yaitu Semi-high contrast meter cluster, dan ada soket charger 12V, untuk Audio tersedia hanya 2 speaker berada di bagian depan. Fitur keamanan dan keselematan yang tersedia yaitu Dual airbags, Side impact beam, Emergency Stop Signal (ESS), Immobilizer, dan sistem pengereman ABS+EBD. Xpander GLX hanya tersedia dengan varian transmisi manual dengan 5 percepatan.

Mitsubishi Xpander Tipe GLS (MT)

Masih ada sepasang lampu DLR pada grillnya. Ukuran velg yang digunakan 15” berwarna silver. Berbeda dari tipe sebelumnya yang warnanya two tone. Interior Mitsubishi Xpander tipe ini berwarna beige yang dikombinasikan dengan warna hitam. Handle untuk membuka pintu pada bagian dalam tidak dilapis dengan krom, tetapi berwarna beige. Panel kayu juga tidak ada di kabinnya. Dengan demikian, interior pada Xpander GLS ini masih terkesan standar. Mitsubishi Xpander GLS ini hanya tersedia untuk pilihan transmisi manual.

Mitsubishi Xpander tipe Exceed (AT – MT)

Untuk kelengkapannya masih seperti versi GLS, perbedaannya pada tipe ini yaitu menggunakan velg alloy 16 inci yang menganut model two-tone, jok lebih bagus, spion bisa lipat secara otomatis, dan MID lebih lengkap. Fitur yang lainnya yaitu audio steering switch control, driver seat height adjuster, dan ada tempat untuk charger 12 volt di 3 titik.

Mitsubishi Xpander Sport (AT)

Desain Mitsubishi Xpander Sport ini berbeda dengan tipe-tipe yang disebutkan di atas. Warna dasboardnya berwarna senada yaitu hitam, agar bisa menambah kesan sporty pada xpander tipe ini. Untuk fiturnya terdapat penambahan yang tidak ada pada tipe sebelumnya yaitu adanya fitur HSA (Hill Start Assist), fitur ASC (Active Stability Control) with TLC (Traction Control Logic) yang umumnya terdapat pada mobil SUV.

Mitsubishi Xpander Tipe Ultimate (AT Only)

Tipe Mitsubishi Xpander Ultimate ini tentu paling lengkap jika dilihat dari aspek fiturnya. Untuk keperluan hiburan, head unit toch screen dengan instalasi control pada kemudi. Sudah dilengkapi dengan speaker sebanyak 6 buah. Begitu pula dengan socket outlet 12V, ada sebanyak 3 titik, yang masing-masing terdapat pada tiap baris kursi. Pada tipe Xpander ini sudah dilengkapi Small MPV dengan Keyless Operating System (KOS) yang bisa menambah kemudahan ketika membuka tutup pintu dan menyalakan mesin. Tersedia untuk nuansa warna hitam dan krem.

Itulah beberapa perbedaan masing-masing tipe model mitsubishi xpander yang perlu kamu ketahui. Untuk info selengkapnya mungkin kamu bisa mengunjungi situs https://mitsubishixpander.com/. Semoga informasi yang telah kami tulis di atas dapat bermanfaat terutama bagi kamu yang hendak membeli mobil Mitsubishi Xpander.